Senin, 08 Juni 2009

Do : Membuat roti dirumah

Adanya perkumpulan MMC1 memaksa saya untuk segera action. Setelah menyusun planning, tiba saatnya pada uji coba skala kecil. Akhir bulan setelah gajian, belanja bahan-bahan yang dibutuhkan.

Bahan-bahan yang dibutuhkan : Tepung high protein, ragi instan (fermipan), gula, garam, air dingin, margarin, susu dan telur.

Setelah semua bahan ditimbang, aduk bahan kering, masukkan telur, air, uleni hingga tercampur. Tambahkan margarin, uleni hingga kalis.

Ternyata tidak mudah menguleni adonan hingga kalis menggunakan kekuatan tangan. Dengan planetary mixer hanya dibutuhkan 12 - 16 menit sampai kalis.

Adonan ini kurang kalis (pegel ngaduknya)

Setelah dirasa cukup kalis, biarkan adonan selama 10 menit untuk resting time. Kemudian bagi dan timbang sesuai ukuran. Biasanya 50 g per pcs untuk roti manis. Lalu bentuk bulat atau lonjong dan isi dengan bahan isian (coklat, keju etc).


Taruh adonan yang telah dibentuk dalam loyang, tutup dengan kain basah. Biarkan selama 1 jam (final fermentation).





(Sambil nunggu 1 jam, setor muka dulu sama teman-teman komplek yang ronda, maklum dapet giliran jaga)










Setelah 1 jam final frementation, olesi permukaan adonan yang telah mengembang dengan kuning telur.


Masukkan kedalam oven yang telah dipanaskan. Panggang hingga matang berwarna kuning kecoklatan.




Setelah matang, roti diangkat dari oven, biarkan dingin diudara terbuka. Lalu siap untuk dihidangkan.






(Teman-temen jaga ronda masing-masing kebagian 1 pcs, Enak juga katanya)


Minggu pagi, 7 Juni 2009 jam 7.30 berangkat ke Taman Sentosa, Blok J1 No. 12, rumah Pak Agus Cahyo untuk melaporkan kegiatan/PR minggu lalu .


Anggota MMC 1

3 komentar:

CiMarT mengatakan...

Mas Gun,

Tulisannya layak tampil di blog cikarang atau blog mmc di http;//mmc1.wordpress.com/

Yang jelas blog Cimart juga bisa dimasukin tulisan ini

Foto di depan warung pak Agus perlu sentuhan narsisme dari para anggota MMC. Foto ada di fisbuk pak

Salam sukses

Masgun mengatakan...

Ok, Pak sudah diedit lagi. Gak gampang ternyata masukin gambar tanpa mengacak-acak tulisan. Masih perlu berlatih untuk menyempurnakannya.

Choirul Asyhar mengatakan...

Saya suka tulisannya, Mas. Tulisannya enak, rotinya jadi tambah uenaaaak..... Salam sukses mulia!