Long weekend kali ini saya manfaatkan untuk studi banding kuliner, nasi timbel di Bandung, yang akan disesuaikan dengan usaha di Cikarang. Sehari sebelumnya dirut Cimart ngasih info di millist Cikarang Baru akan ke Sungai Cibuntu, Karawang konvoy 20 motor dengan warga RT 04. Tak mau kalah, saya pun akan touring bertiga, bersama Kiki dan istri naik motor ke Bandung.
Rute yang ditempuh dari Lemah Abang - Cikampek, lewat Kalijati, Lembang turun lewat Ledeng. Pos terakhir di Pasir Jati, Cijambe.
Berangkat pukul 06.30 dari rumah melalui rute pantura hingga Cikampek. Jalanan mulai ramai oleh bikers, baik yang berangkat kerja, sekolah dan lain-lain.

Menjelang pertimpangan Ciater, Pesona5-ku kelelahan, overheat minta istirahat.

Pemandangan yang indah, menghilangkan rasa penat berkendara

Sambil mendinginkan mesin motor, berfose bersama Kiki
1 komentar:
Ada perpustakaan nya gak di Sd karangasih 04?
Posting Komentar