Rabu, 15 Juli 2009

Back to school



13 Juli 2009 adalah hari pertama masuk sekolah ajaran baru. Tahun ini Kiki mulai masuk SD di SD Negeri Karang Asih 04, jalan K.H. Dewantara. Daerah ini merupakan kawasan pendidikan dimana banyak berjejer sekolah-sekolah favorit mulai dari TK, SD , SMP hingga SMA.
Terpusatnya lokasi pendidikan di daerah ini menyumbang dampak kemacetan setiap paginya. Mulai dari lampu merah pilar hingga depan SMA Negeri 1 Cikarang Utara.

memasuki jalan KH Dewantara/pilar

Diseberang jalan SMA Negeri 1 inilah Kiki bersekolah. Ada 3 SD dalam kompleks sekolah Kiki, SD Negri Karang Asih 04, SD Negri Karang Asih 07 dan SD Negri Karang Asih 14.
"Apa bedanya ketiga sekolah ini", tanya saya pada istri.
SD 04 mempunyai reputasi yang baik di Pilar, cuma anak yang punya ijazah TK yang bisa masuk sekolah ini. Sedangkan kalo tidak punya ijazah TK maka pilihannya cuma SD 07 atau SD 14. Bahkan ada yang lebih ekstrim lagi menyebutnya SD kampung, karena emang kebanyakan muridnya dari kampung sekitar Pilar. Selain itu sekolah ini juga merupakan sekolah penampungan murid lain yang tidak diterima di SD favorit seperti SD 01 dan SD 12.



SMA Negeri 1 Cikarang Utara, salah satu sekolah favorit di Cikarang

Murid kelas 1 masih banyak yang diantar oleh orang tuanya, termasuk Kiki. Biasanya berangkat paling pagi jam 07.00, kini harus berangkat jam 06.30 dari rumah di kawasan graha asri. Tapi dilihat dari sis positif, ini bisa jadi pangsa pasar baru buat jualan pakaian muslim istriku, setelah tidak jualan di TK bisa jualan di sekolah ini. Apalagi lebaran tinggal kurang dari 2 bulan lagi.

SD Negeri Karang Asih 04, tempat Kiki menuntut ilmu, gratis.

5 komentar:

ImaN mengatakan...

Selamat ya,semoga Kiki tambah rajin belajarnya. salam dulu dari keluarga kami. Insya Allah kapan2 pengen silaturrahmi

Choirul Asyhar mengatakan...

Anak-anak makin gede.... selamat menuntut ilmu ya Kiki, semoga ilmunya berkah.

Alhamdulillah masih ada sekolah gratis, di hutan belantara mahalnya skeolah di negeri ini.

Masgun mengatakan...

Terima kasih Pak Iman, Pak Choirul telah memberikan comment di blog ini, memberi saya semangat untuk tetap menulis/ngeblog.

Dhan mengatakan...

Terima Kasih Mas atas infonya, saya memang lagi mencari sekolah untuk Anak saya, Kalau boleh bertanya, untuk sekolah favorit negeri di cikarang dimana saja ya ?

Nuhun atas informasinya

Unknown mengatakan...

Sekolah ku dulu di sni, dh lama ga Ktm guru cantik masih muda 😍😍😍😍😍😍